Text
SKRIPSI:Analisis pemakain kata Kimochi, Kibun dan kanji sebagai sinonim dalam kalimat bahasa Jepang
Penelitian ini akan membahas tentang sinonim dalam kalimat bahasa Jepang yang terdiri dari kata Kimochi, Kibun dan kanji. Di dalam bahasa jepang cukup banyak kata yang mengandung makna yang mirip atau sinonim. Sinonim sendiri merupakan salah satu permasalahan sulit yang dihadapi pembelajar asing dalam mempelajari bahasa Jepang. Ditambah dengan kenyataan masih minimnya Literature yang dapat dijadikan acuan untuk memahami sinonimdi negeri kita. Sinonim sendiri terdapat di semua kelas kata, baik kelas kata yang sejenis maupun yang tidak sejenis. Seperti yang kita temukan yaitu kata kimochi, kibun dan kanji. Ketiganya berasal dari kelas kata yang sama yaitu kedalam kelas kata benda. ketika kita menterjemaahkannya ke dalam bahasa Indonesia, ketiganya sama-sama memiliki makna yang sama. Akan tetapi belum dikethui dengan jelas persaan dan perbedaan dari ketiga kata tersebut terutama dari segi penggunaan. Tujuan penelitian ini memperoleh gambaran yang jelas tentang makna kimochi, kibun, dan kanji dalam kalimat bahasa jepang serta persamaan dan perbedaan maknanya. Teknik yang digunakan berupa kajian pustaka atau study literature.
B43 Jpn 365 2016 | 365 PUT a 2016 | My Library (Skripsi Sastra Jepang) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain