Text
SKRIPSI:Penulisan teks keterangan pada foto jurnalistik Harian Radar Bogor (Analisis isi kualitatif Foto Jurnalistik pada Rubrik Bogorku bersih harian Radar Bogor)
Media Visual khususnya foto jurnalistik dalam surat kabar berfungsi sebagai alat untuk mempertegas pesan yang di sampaikan oleh berita tersebut. Dalam memuat fot jurnalistik terdapat keterangan foto atau caption. Teks keterangan atau yang biasa disebut caption adalah teks yang menyertai foto jurnalistik. Fred S. Parrish dalam bukunya, menjabarkan bahwa teks keterangan membantu mengarahkan persepektif sebuah foto dan menjelaskan detail informasi yang tidak ada dalam gambar, membingungkan atau tidak jelas. Teks keterangan juga tidak boleh mengulang informasi yang sudah tertampung di dalam gambar. Taufan (2014:53) menggunakan metode penelitian kualitatifdeskriptif dengan analisi isi, penelitian ini mengupas tentang penulisan teks keterangan foto jurnalistik berdasarkan kriteria penulisan keterangan foto oleh taufan wijaya pada rubrik Bogorku bersih di harian Radar bogor selama bulan Agustus 2017. Hasilnya dari lima foto selama agustus 2017 ditemukan satu teks keterangan foto yang belum memenuhikriteria penulisan "Jelas menerangkan subjek foto".
B40 I.kom 1026 2018 | 1026 MUH p 2018 | My Library (Skripsi Ilmu Komunikasi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain