Text
Naskah Kuno Kebencanaan Koleksi Perpustakaan Nasional Republik Indonesia
Untuk mendapatkan gambaran tentang naskah kuno kebencanaan koleksi Perpustakaan Nasional dalam buku ini disajikan alih aksara enam naskah kuno dari tradisi Jawa, Bali, melayu, dan Bugis. Hal ini berdasarkan penelusuran awal terhadap naskah kuno yang mengandung tema kebencanaan di koleksi Perpustakaan Nasional. Keenam naskah tersebut masing-masing berjudul: (1) Kitab Ta'bir dan (2) Ramalan Tentang Gempa, Obat, Doa dan Azimat (Melayu), (3) Serat Babad Sengkalaning momana, (4) Palilindon dan (5) wariga Bagawan Garga (Bali/Jawa Kuno), dan (6) Kutika (Bugis). Di antara keenam naskah tersebut ada empat yang di sajikan alih aksaranya secara lengkap dan ada dua naskah yang hanya ditampilkan fragmennya saja, yaitu naskah Wariga Bagawan Garga dan Kutika. Hal itu disebabkan teks kebencanaan hanya terdapat pada fragmen tersebut; berbeda dengan keempat teks yang lain. Keenam naskah tersebut berasal dari tradisi berbeda sehingga membuat penyajian alih aksara juga memerlukan pertanggungjawaban yang berbeda pula. Pedoman alih aksara setiap teks ditampilkan sebelum alih aksara teks. Berdasarkan informasi yang terdapat dalam keenam naskah yang berbda tradisi tersebut, setidaknya menunjukan adanya bukti bahwa bencana alam telah terekam dalam memori masyarakat Nusantara sajak lama. Memori tersebut kemudian dituangkan ke dalam karya tulis untuk menjadi pengetahuan masyarakat Nusantara masa kini agar menjadi pelajarn dalam kehidupan.
B4200007200.c1 | 091 MUN n | My Library (Karya Umum) | Tersedia |
B4200007200.c2 | 091 MUN n | My Library (Karya Umum) | Tersedia |
B4200007200.c3 | 091 MUN n | My Library (Karya Umum) | Tersedia |
B4200007200.c4 | 091 MUN n | My Library (Karya Umum) | Tersedia |
B4200007200.c5 | 091 MUN n | My Library (Karya Umum) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain