Text
SKRIPSI: PENGARUH PEMBERITAAN COVID-19 DI KANAL DETIKHEALTH DETIKCOM TERHADAP MINAT BEROLAHRAGA MASYARAKAT DI DKI JAKARTA
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengruh pemberitaan COVID-19 di kanal detikHealth detikcom terhadap minat berolahraga masyarakat di DKI Jakarta. Adapun variable bebas (X) adalah terpaan berita COVID-19 di kanal detikHealth detikcom dan variabel bebas terikat (Y) adalah minat berolahraga masyarakat DKI Jakarta. Indikator yang digunakan untuk variabel minat berolahraga adalah adalah perasaan senang,ketertarikan,dan perhatian . Penelitian ini dilaksanakan pada kanal detikHealth detikcom terhadap masyarakat DKI Jakarta pada Desember 2020- Mei 2021. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei eksplanatif. Teknik sampel menggunakan nonprobability sampling dengan purposive sampling yang memiliki kriteria masyarakat DKI Jakarta, serta membaca berita COVID-19 di kanal detikHealth detikcom.Teknik pengambilan data adalah dengan membagikan kuesioner kepada 100 responden,wawancara, dan observasi. Analisis data menggunakan analisis deskriptif, skor rataan dan Analisis Varian (ANOVA). Hasil penelitian ini adalah terdapat pengaruh yang signifikan antara pemberitaan COVID-19 di kanal detikHealth detikcom terhadap minat berolahraga masyarakat di DKI Jakarta. Pemberitaan COVID-19 membuat masyarakat berminat untuk berolahraga.
B40 Ikom 1473 2022 | 1473 ZIN p 2021 | My Library (Skripsi Ilmu Komunikasi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain