Text
e-PKL: Penyuntingan Press Release Karya Musisi
Penyuntingan press release dilakukan setiap musisi dalam perusahaan rekaman All Good Music Indonesia merilis suatu karya. Penyuntingan ini diadakan untuk mengurangi resiko gagal paham antara pembaca dan konteks yang dimaksud dalam sebuah artikel press release, menghindari penyalahgunaan informasi oleh oknum yang tidak bertanggung jawab, menghindari tata bahasa yang kurang baik sehingga menyebabkan misinterpretasi dan miskonsepsi, karena kadang kala pernyataan atau jawaban yang dibuat oleh artis menggunakan tata bahasa yang kurang tersusun. Hal
itu menyebabkan terdapat makna ambigu dalam teks press release yang akhirnya menjadi bumerang bagi artis atau musisi tersebut. Naskah press release merupakan informasi penting mengenai musisi dan karyanya yang akan dirilis.
Maka dari itu, penyuntingan press release sangat perlu dilakukan sebelum diserahkan kepada media, kemudian diterbitkan untuk publik. Penyuntingan ini dilakukan dengan cara penulis mengirimkan beberapa poin pertanyaan terkait musisi dan karya yang akan dirilis kepada manajer artis melalui aplikasi whatsapp. Kemudian, pertanyaan itu akan dijawab oleh artis yang akan merilis karya, lalu jawaban itu disunting oleh penulis sebelum diserahkan kepada media, lalu dipublikasikan di media digital maupun media cetak
e-PKL BD42.006.2023 | e-PKL2023 810:006 HAN p | My Library (EPKL SASINDO) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain