Text
SKRIPSI: Analisis Personal Branding Jerome Polin melalui Media Sosial Instagram
enelitian ini mengkaji mengenai personal branding. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana personal branding yang dibangun oleh Jerome Polin dan mengetahui faktor penghambat dalam pengembangan personal branding Jerome Polin. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Sumber data diperoleh melalui analisis mendalam dan wawancara dengan informan kunci, informan tambahan, dan informan triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan jika dalam personal branding yang dilakukan oleh Jerome Polin memiliki lima komponen utama yaitu competency, connectivity, creativity, compliance, dan contribution. Competency yang terdapat pada personal branding Jerome Polin adalah keahliannya pada matematika dan Jepang yang dijadikan identitas dan kemudian menjadi kunci utama Jerome Polin dalam membangun personal branding. Connectivity yang dilakukan adalah dengan menyalurkan keahlian melalui media sosial yang dalam hal ini Jerome Polin memproduksi konten-konten di media sosial berupa visual dan audiovisual. Creativity yang dimiliki Jerome Polin adalah dengan memproduksi konten edukasi yang menyenangkan walaupun konten-kontennya membawa pesan yang dapat dibilang rumit. Compliance yang dilakukan oleh Jerome Polin adalah dengan menjaga komunikasi dan perilaku di media sosial dengan Jerome Polin membatasi diri dalam menanggapi dan menyebarkan hal-hal negatif di media sosial. Contribution yang dilakukan oleh Jerome Polin adalah membawa manfaat melalui konten-kontennya dan melakukan evaluasi terhadap personal branding telah terbentuk. Adapun hambatan yang dialami adalah permasalahan komunikasi yang disampaikan di tiap konten media sosial agar pesan yang disampaikan berjalan efektif.
B40 Ikom 1916 2024 | 1916 DES a 2024 | My Library (SKRIPSI ILMU KOMUNIKASI) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain