Text
The Ikigai Journey
Apakah ingin hidup lebih lama dan hidup berbahagia? Ingin menikmati hidup dengan penuh makna? Ingin selalu sehat dan tetap semangat? Serta ingin menikmati tujuan-tujuan hidup? Ingin mengetahui sumber kebahagiaan diri? Tentu bisa! ada Banyak sekali konsep-konsep dasar dari Jepang yang dapat kita tiru, seperti ikigai, obaitori, wabi-sabi, montanai, kaizen, gamang, shikata ga nai, monono aware. Semua konsep ini membicarakan tentang dalam diri kita. Kita harus menanamkan semuanya dalam diri kita, terkhusus untuk ikigai itu sendiri. Ikigai sesuai buku sebelumnya, merupakan nilai kehidupan secara keseluruhan, memiliki makna alasan untuk hidup. Menjadi nilai dan makna hidup. Bagaimana makna, tujuan hidup kita, dan untuk apa kita hidup, bagaimana kita memaknai kehidupan itu, dan intinya bagaimana resep panjang umur, serta bagaimana memaknai hidup lebih panjang.
Jika Anda belum familiar dengan istilah ikigai, Anda wajib membaca buku pertama dari penulis buku bestseller ini, judulnya Ikigai: Rahasia Hidup Bahagia dan Panjang Umur Orang Jepang. Setelah membacanya, Anda pasti akan mengakhiri bacaan dengan pertanyaan, "Bagaimana cara kita menemukan ikigai kita?" Pertanyaan itulah yang melatarbelakangi alasan buku ini diterbitkan.
B450007810 | 155.25 GAR i | My Library (Filsafat dan Psikologi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain