Text
SKRIPSI : Persepsi Mahasisawa Pengikut Instagram Dunia Terbalik RCTI terhadap Peran Gender pada Tayangan Sinetron "Dunia Terbalik" RCTI
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Persepsi Mahasiswa Pengikut Instagram Dunia Terbalik RCTI Terhadap Peran Gender Pada Tayangan Sinetron "Dunia Terbalik" RCTI Pada sinetron Dunia Terbalik menyajikan sinetron komedi dengan menyajikan cerita keseharian disebuah desa yang bernama ciraos namun dengan peran gender yang terbalik yang di mana seorang istri bekeja meninggalkan kewajiban mengurus rumah dan mendidik anak-anak dirumah digantikan oleh para suami. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi mahasiswa pengikut akun instagram Dunia Terbalik terhadap peran gender yang terbalik pada tayangan Dunia Terbalik dan untuk mengetahui hubungan intensitas menonton dengan persepsi mahasiswa yang mengikuti akun instagram Dunia Terbalik. Dalam penelitian ini menggunakkan 2 variabel yaitu Intensitas Menonton (X) dengan indikator frekuensi dan durasi, lalu ada variabel persepsi mahasiswa pengikut akun instagram Dunia Terbalik terhadap peran gender yang terbalik pada tayangan Dunia Terbalik (Y) dengan indikator sensasi, atensi dan interpretasi. Peneliti menggunakkan metodi kuantitatif dengan teori Stimulus Organism Respons Teknik pengambilan sample yang digunakkan yaitu Non Probability Sampling dengan teknik Purposive Sampling kepada 276.000 populasi pengikut akun instagram Dunia Terbalik. Lalu untuk menghitung sampel digunakan rumus slovin dengan persentasi kesalahan sebesar 10% maka didapat hasil 100 responden yang menjadi sampel dan mengisi kuesioner. Teknik analisis data yang digunakkan adalah Uji Rank Spearman. Hasil perhitungan antara X1 dengan Y diketahui bahwa indikator frekuensi dan durasi memiliki hubungan yang signifikan dengan semua indikator Y.
B40 Ikom 1988 2024 | 1988 SAL p 2023 | My Library (Skripsi Ilmu Komunikasi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain