Text
SKRIPSI:Analisis semiotika foto pemakaman covid-19 di harian metropolitan (edisi 28 Juni 2021 )
Fotografi dalam jurnalistik dikenal dengan istilah foto jurnalistik. Foto jurnalistik merupakan gambar atau foto yang mengutamakan sebuah realita: Foto menjadi hal yang paling penting untuk mewakili sebuah peristiwa atau informasi yang tidak dapat disampaikan melalui sebuah tulisan. Pesan dalam foto jurnalistik dapat sekedar bagian penting dari sebuah peristiwa yang berlangsung singkat, dapat juga sengaja diciptakan fotografer di balik sebuah peristiwa. Esensi pesan menjadi hal mutlak dalam praktik foto jurnalistik, sebab secara sederhana dapat dipahami bahwa foto jurnalistik memiliki sifat informatif dan menarik bagi pembaca, sehingga informasi tersebut dapat tersampaikan dengan mudah. Melalui foto-foto yang ada di harian ini, dapat dipahami lebih jernih tentang apa yang disebut sebagai fotografi. Berdasarkan uraian latar belakang dapat dipaparkan rumusan masalah bagaimana makna denotasi, konotasi dan mitos dalam foto pemakaman Covid-19 edisi 28 Juni 2021 di Harian Metropolitan. Desain kualitatif yang digunakan adalah eskriptif kualitatif. Fotmat deskriptif kualitatif bertujuan mendeskripsikan situasi atau kejadian tertentu secara sistematis tentang fakta-fakta dan realitas yang terjadi, dan data yang didapat berasal dari wawancara maupun catatan lapangan, laporan penelitian berisi kutipan-kutipan data untuk memberi gambaran menyajian laporan tersebut. Data tersebut mungkin berasal dari naskah wawancara, catatan lapangan. foto, vidio, dokumen pribadi, catatan memo dan dokumen resmi lannya. Penulis melakukan penelitian di Harian Metropolitan bertempat di Gedung Graha Pena, Taman Yasmin, Kota Bogor. Dari keempat foto yang diteliti, penulis melihat sebuah makna yang mengandung unsur kemanusiaan di tengah pandemi Covid-19 yang merajalela. Dengan nilai kemanusiaan tersebut, para tukang gali kubur rela berjibaku setiap harinya selama 24 jam untuk memulasarkan jenazah yang terpapar Covid-19, dengan tata cara peraturan pemerintah yakni dengan protokol kesehatan yang sudah ditentukan.
B40 Ikom 2044 2024 | 2044 GIF a 2022 | My Library (Skripsi Ilmu Komunikasi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain