Text
E-PKL: Peran media monitoring dalam media sosial instagram pada dinas komunikasi dan informatika Kota Bogor
Media Monitoring di Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Bogor berperan sangat penting dalam manajemen komunikasi dan pengelolaan citra publik pemerintah kota. Berdasarkan konsep yang diuraikan oleh Wilcox, Cameron, & Reber (2015), fungsi media monitoring Diskominfo mencakup lima aspek, diantaranya:
Deteksi Isu yaitu Diskominfo aktif memantau berbagai sumber berita di media massa dan sosial untuk mendeteksi isu terbaru atau tren yang dapat mempengaruhi pemerintah. Deteksi dini ini memungkinkan Diskominfo untuk mengidentifikasi dan merespons pemberitaan negatif atau isu yang berpotensi merusak reputasi pemerintah sebelum berkembang lebih jauh. Evaluasi Sentimen yaitu setelah isu terdeteksi, Diskominfo melakukan analisis sentimen untuk memahami reaksi masyarakat terhadap pemberitaan. Dengan menganalisis berita positif, negatif, dan berpotensi negatif, Diskominfo dapat mengevaluasi persepsi publik dan menyesuaikan strategi komunikasi untuk menangani ketidakpuasan atau kritik. Pengelolaan Citra yaitu Diskominfo berfokus pada pengelolaan dan pembangunan citra pemerintah dengan merespons pemberitaan negatif melalui klarifikasi atau data yang mendukung kebijakan. Upaya ini bertujuan untuk memperbaiki persepsi publik dan mempertahankan reputasi positif pemerintah. Selanjutnya Penanganan Krisis yaitu Media monitoring memungkinkan Diskominfo untuk mengidentifikasi potensi krisis lebih awal dan mengambil tindakan mitigasi yang cepat. Dalam situasi seperti rumor atau hoax, Diskominfo dapat mengeluarkan pernyataan resmi untuk mengurangi ketidakpastian dan menjaga stabilitas citra pemerintah. Terakhir Pengukuran Efektivitas Komunikasi yaitu Diskominfo menggunakan media monitoring untuk menilai efektivitas program komunikasi dan strategi publik relations mereka. Dengan menganalisis hasil pemberitaan dan reaksi publik, Diskominfo dapat mengevaluasi keberhasilan komunikasi dan melakukan penyesuaian yang diperlukan untuk memastikan tujuan komunikasi tercapai. Secara keseluruhan, media monitoring di Diskominfo berperan penting dalam menjaga citra positif Pemerintah Kota Bogor dan mengelola isu-isu yang berkembang di masyarakat. Pemanfaatan platform seperti Instagram dan media sosial lainnya tidak hanya membantu dalam identifikasi potensi krisis dan respons terhadap berita negatif, tetapi juga dalam mengumpulkan keluhan, aspirasi, dan wawasan tentang opini publik untuk melakukan evaluasi dan perbaikan yang diperlukan dalam pengelolaan pemerintah Kota Bogor.
e-PKL.BD40.815.2024 | e-PKL2024 659.2:815 RAD p | My Library (E-PKL) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain