Text
E-PKL: Pembuatan video edukasi dan informasi melalui Instagram @Diskominfo_Kotasukabumi
Selama melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Sukabumi, penulis mendapatkan pengalaman berharga dalam pembuatan dan pengelolaan konten media sosial, khususnya untuk akun Instagram. Melalui berbagai kegiatan, termasuk pembuatan konten dan dokumentasi acara, penulis dapat memahami secara mendalam peran media sosial dalam strategi komunikasi publik Kemampuan dan pengalaman untuk mengoperasikan software video editing CapCut yang penulis miliki mampu diterapkan dalam pembuatan konten edukasi pada akun Instagram @diskominfo_sukabumikota. Penulis terlibat dalam semua proses pembuatan konten. Tidak hanya mengedit video, tetapi mencari referensi konten menarik, menentukan konsep, dan merancang format konten seperti menulis storyline untuk membuat alur cerita pada konten. Dokumentasi setiap acara yang akan diberitakan juga penulis lakukan untuk kebutuhan source yang akan disunting dan diunggah.
e-PKL.BC40.645.2024 | e-PKL2024 659.14:645 ALF p | My Library (E-PKL) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain