Text
SKRIPSI: Pengaruh Electronic Word Of Mounth (E-WOM) sosial media Instagram dalam meningkatkan Brand Awareness Uncle Jo Coffee Bogor
Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif yang bersifat deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah masyarakat yang berdomisili di Bogor yang mengetahui tentang Kopi Uncle Jo dengan sampel 100 responden berdasarkan rumus slovin. Penelitian ini dilakukan di Bogor dengan teknik pengumpulan data Accidental Sampling. Data yang diperoleh menggunakan penyebaran kuesioner akan dianalisis dengan menggunakan program SPSS untuk menguji: Uji Validitas, Uji Reliabilitas, Uji Asumsi Klasik, Uji Regresi Linear Sederhana, Uji Hipotesis dan Uji Koefisien Determinasi. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa Electronic Word of Mouth berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Brand Awareness yang diindikasikan dengan hasil uji Hipotesis thitung, yaitu nilai thitung > tabel (16,269 > 1,6605) dan nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,1. Variabel Electronic Word of Mouth (eWOM) juga memberikan pengaruh sebesar 72,7% terhadap variabel Brand Awareness yang ditandai dengan perolehan nilai dari uji koefisien determinasi sementara sisanya 27,3% dijelaskan oleh faktor- faktor lain di luar variabel penelitian ini.
B40 Ikom 2093 2024 | 2093 PUT p 2023 | My Library (Skripsi Ilmu komunikasi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain