Text
SKRIPSI: Realisme Magis dalam Novel Bumi karya Tere Liye
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis struktur novel Bumi karya Tere Liye. dan menganalisis karakteristik realisme magis dalam novel tersebut. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif analisis. Data dalam penelitian bersumber dari novel Bumi karya Tere Liye yang berupa kutipan tertulis. Pengumpulan data menggunakan teknik studi pustaka. Data divalidasi dengan menggunakan triangulasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa novel Bumi karya Tere Liye memenuhi lima karakteristik realisme magis yang dirumuskan oleh Wendy B. Faris. Novel tersebut menghadirkan tokoh magis, dunia real, dunia magis, keraguan meresahkan, penggabungan alam, dan gangguan terhadap waktu, ruang, serta identitas. Kelima karakteristik realisme magis saling berkaitan dan memiliki relasi. Terdapat sebanyak 65 data yang menunjukkan karakteristik realisme magis dalam novel Bumi karya Tere Liye. Karakteristik realisme magis yang dominan pada novel tersebut adalah karakteristik elemen tak tereduksi (the irreducible element). Sebagai novel populer, genre realisme magis pada novel Bumi karya Tere Liye memberikan alternatif gaya penceritaan, khususnya pada karya-karya sastra populer.
B42 S.IND 126 2024 | 126 NAD r 2024 | My Library (Skripsi Sastra Indonesia) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain